Optimis Jadi Duta Wisata Sumbar, Uda dan Uni Terbaik Pessel Siap Bertarung


Lisda Hendrajoni: “Sejumlah Persiapan Sudah di Siapkan, Hingga Pemilihan Putri Indonesia 2017”

INDOJATIPOS.COM, Painan – Setelah ditetapkan wisata Pesisir Selatan jadi brand atau merek pariwisata Sumatera Barat. Promosi terus dilakukan Pemkab Pesisir Selatan, termasuk sepasang uda dan uni terbaik Kabupaten periode 2016.

Predikat itu pun tidak hanya disandang oleh Yorinal Yasril sebagai uda terbaik 2016 dan Izniaritza sebagai uni terbaik 2016. Mereka pun akan bertugas selama setahun penuh sebagai duta wisata Pesisir Selatan hingga mengikuti kompetisi yang lebih bergengsi.

Lisda Hendrajoni Membina Uda Uni Waktu lalu.
Lisda Hendrajoni Membina Uda Uni Waktu lalu.

Pembina uda dan uni Pessel, Lisda Hendrajoni mengutarakan, Persiapan demi persiapan uda uni terbaik 2016 telah di siapkan. Sebab, 6 November 2016 nanti pemilihan uda uni tingkat Provinsi Sumatera Barat. Itupun, Pessel optimis jadi terbaik.

“Alhamdullilah tahun ini lebih berkualitas daripada sebelumnya. Karena utusan uda uni kita terbaik hasil seleksi dari 60 peserta  berbagai kecamatan dan instansi,” ujar ketua TP PKK Pessel.

Lisda Bersama Uda Uni Terbaik Pessel 2016.
Lisda Bersama Uda Uni Terbaik Pessel 2016.

 

Terpilihnya nanti, Izniaritza jadi uni terbaik Sumbar, pihaknya juga telah mempersiapkan Nia (panggilan akrab uni Pessel) mengikuti pemilihan Putri Indonesia 2017.

“Uda dan uni yang terpilih pun akan menjadi ikon dari budaya Minang sekaligus mempromosikan potensi wisata di Pesisir Selatan. Dalam setiap event wisata, para uda dan uni akan diberdayakan sebagai ikon sekaligus perwakilan budaya Minang,” tutur penyanyi religi.

(St. Richo Pirmando)

block ID 8719 : indojatipos.com
     

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.