Dinobatkan Penghulu, Wagub Sumbar Nasrul Abit Pimpin Kaum Suku Panai Tanjung


AIR HAJI, Indojatipos.com – H Nasrul Abit, Mantan Bupati Kabupaten Pesisir Selatan dua periode ini, dinobatkan menjadi Penghulu Kaum Malintang Panai Suku Panai Tanjung, Air Haji, Pesisir Selatan.

Penobatan Nasrul Abit Wakil Gubernur Sumatera Barat ini digelar pada Sabtu (11/2/2017), sejumlah prosesi adat digelar dalam wilayah kaum suku panai tanjung di Labuhan Tanjak, Air Haji, Pesisir Selatan.

Penobatan Nasrul Abit Penghulu Kaum Malintang Panai Suku Panai.ist

Hadir, Gubernur Sumatera Barat Irwan Prayitno, tokoh adat, ulama, ribuan masyarakat, para kepala Daerah Se-Sumbar dan Bupati Kerinci, Bupati Muko-muko.

Nasrul Abit mengatakan, penobatan kepada dirinya sebagai penghulu kaum malintang Panai Suku Panai Tanjung Air Haji adalah permintaan sanak keponakan.

“Sejak tahun 2000 gelar saya datuk. Kondisi kesehatan Datuak Malintang Panai, dan beliau dengan keikhlasan hatinya memberikan gelarnya kepada saya,” ujar NA.

Baca Juga  Bantuan Rendang Payakumbuh Disoalkan di Koto XI Tarusan, Camat: Sudah Ada Berbau

Dengan gelar yang diberikan ini, Nasrul Abit menambah, kedepan menjadi sebuah rasa tanggung jawab dan amanah memimpin, membimbing Kaum Malintang Panai, Suku Panai Tanjung, Air Haji Pesisir Selatan.

“Sebauh tanggungjawab dan amanah yang mesti diemban dan saya berterimakasih kepada Kaum Malintang Panai, Suku Panai Tanjung Air Hajibyang telah memberikan kehormatan ini kepada saya,” Kata Nasrul Abit gelar Datuak Malintang Panai, Suku Panai Tanjung yang ke-13.(rdo/rco)

Editor: Riko Pirmando Gelar Sutan Indra Rajo Bungsu.

Nasrul Abit Menerima Tongkat di Serahkan oleh Irwan Prayitno.
Nasrul Abit Menerima Tongkat di Serahkan oleh Irwan Prayitno dan ucapan selamat.
block ID 8719 : indojatipos.com
     

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.