
INDOJATIPOS.COM, PAINAN – Anggota TNI Kodim 0311 Pesisir Selatan dan anggota Batalyon yang mengikuti TMMD ke 97 Tahun 2016, selama TMMD diharapkan berbaur dengan masyarakat setempat.
Hal ini diungkap oleh Dandim 0311 Pessel Letkol Inf Setiya Asmara,S.IP ketika turun langsung mendatangi satu persatu rumah – rumah warga lokasi dilaksananya TMMD.
Pada kesempatan Dandim menitipkan anggotanya kepada warga Tanjung Kandis, Nagari Tigo Sakato Kecamatan Batang Kapas, Kabupaten Pasisir Selatan.
Selama satu bulan anggota dari berbagi Batalyon dan Kodim 0311 Pesisir Selatan, tidur seatap, makan dan minum bersama satu periuk . Mereka dititipkan di rumah warga. Dengan moto “Bersama Rakyat TNI kuat, Bersama TNI Rakyat Sejahtera”.
“Saya menitipkan anggota kepada warga. Warga kita angkat jadi orang tua asuh selama satu bulan TMMD ke 97 berlangsung,” kata Dandim, Rabu (21/9)
Jody salah seorang warga setempat yang baru diangkat jadi orang tua asuh sejumlah anggota TMMD menyampaikan, keberadaan TNI di kampung berbeda sebelumnya. Karena TNI TMMD tinggal satu kampung dengan warga.
“Iya, merasa senang sekali, jarang-jarang anggota TNI yang begitu banyak berbaur, tinggal satu rumah,”ungkapnya.(Rido Ardiles)
Editor: St.Richo Pirmando.