INDOJATIPOS.COM, SUNGAIPENUH – Sasri Marlena binti Selamat (31) warga Kelurahan Siulak Deras, Kecamatan Gunung Kerinci, Sabtu (27/10) siang diamankan warga di kawasan Kincai Plaza, Kota Sungai Penuh. Perempuan tersebut diamankan karena dicurigai warga akan melakukan penculikan anak.
“Anak saya sedang main depan toko, lalu pelaku membawa. Lalu saya kejar,” ujar Roby orang Safira Jihan (4) saat ditemui di Kapolres Kerinci.
Kanit I Pidum Satreskrim Polres Kerinci Rachmat Hidayat,S.T.rK mengatakan, saat ini penyidik masih menunggu keluarga pelaku dan kepala desa. “Penyidik masih melakukan pemeriksaan dan menunggu keluarga pelaku, apa benar pelaku punya kartu kuning dan pernah dirawat di rumah sakit,” ujarnya.(rco)