INDOJATIPOS.COM, Sungai Penuh– Desa Pondok Agung Kecamatan Pondok Tinggi, Kota Sungaipenuh berduka tadi malam. Lima rumah hangus dilalap sijago merah, Jumat malam (7/5/2021).
Anak Negeroi Peduli, Aliansi Pemuda Pondok Tinggi (AP3TI) salah satu keterwakilan Pemuda setiap desa yang ada di kecamatan pondok Tinggi turun memberi bantuan warga yang tertimpa musibah.
AP3TI merupakan singkatan dari aliansi Pemuda Pondok Tinggi, dalam hal ini, Andri salah satu perwakilan AP3TI menyampaikan, musibah ini adalah duka kita bersama saat menjelang lebaran.
Derita sanak saudara kami, berati itu derita kami, kami wajib dan rekan-rekan harus turun mengulurkan tangan. Apalagi dalam bulan yg suci ini, kami tidak tega melihat sanak saudara kami tertimpa musibah
“Walaupun tidak banyak bantuan nya, tapi insyaallah bisa membantu meringankan beban saudara kami yang tertimpa musibah,” ucap Andri.
Ia mengajak semua element masyarakat dan dermawan ikut membantu meringankan beban sanak saudara kita.(cr01)