Polres Kerinci Gelar Upacara Kenaikan Pangkat Pengabdian


INDOJATIPOS.COM, Kerinci– Polres Kerinci Polda Jambi Menggelar Upacara Kenaikan Pangkat Pengabdian bagi Personel Berprestasi. Kapolres Kerinci, AKBP Patria Yuda Rahadian SIK MIK, memimpin upacara yang berlangsung di Lapangan Apel Mapolres Kerinci. Senin 7/8/23.

Dalam upacara tersebut, Kapolres memberikan penghargaan kepada AKBP Suharyoto dengan kenaikan pangkat dari Kompol menjadi AKBP. Suharyoto  menjabat sebagai Kabag Ren Polres Kerinci Polda Jambi.

Dalam amanatnya, Kapolres menyatakan bahwa kenaikan pangkat tersebut merupakan bentuk perhatian dan penghargaan dari Institusi Polri terhadap personel yang telah menunjukkan prestasi dan dedikasi dalam bertugas.

“Kenaikan pangkat ini merupakan hasil dari penilaian kinerja dan prestasi mereka yang sungguh-sungguh mengabdikan diri kepada Institusi Polri,” kata Kapolres.

Baca Juga  HMI: Pemotongan Dana KIP-K di IAIN Kerinci Siapa yang Bertangung Jawab?

Kapolres juga menekankan bahwa syarat utama untuk kenaikan pangkat adalah memiliki rekam jejak yang bersih tanpa masalah disiplin, pidana, maupun kode etik, serta memiliki bintang Bhayangkara Naraya sebagai tanda pengabdian yang baik.

“Kenaikan pangkat ini juga menjadi tanggung jawab personal untuk terus meningkatkan kualitas diri, berkontribusi bagi keluarga, kesatuan, dan Tuhan Yang Maha Esa,” tambahnya.

Setelah upacara, acara dilanjutkan dengan syukuran di halaman depan Mako Polres Kerinci, sebagai bentuk ungkapan syukur dan rasa terima kasih atas pengabdian dan prestasi para personel. (adv)

 

     

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.