Ketua TP PKK Nurhayati Asraf Hadiri Pembukaan Jambore


INDOJATIPOS.COM, Jambi – Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Kerinci Nurhayati Asraf Menghadiri Pembukaan Jambore Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Tingkat Provinsi Jambi Tahun 2024 yang bertempat di Halaman EV- Garden Jambi, Rabu (24/4/2024).

Acara yang mengangkat tema kita tingkatkan kapasitas SDM PKK, Bergerak bersama PKK mewujudkan keluarga sejahtera menuju Indonesia Maju serta Jambi Mantap Tahun 2024 di buka oleh Wakil Gubernur Jambi Drs. H. Abdulah Sani, M.SI.

Wagub Abdulah Sani menyampaikan jambore Kader PKK dapat dijadikan sebagai wahana untuk belajar dan meningkatkan kesejahteraan leluarga terkhusus dalam mencegah stunting di Provinsi Jambi.

“Selain sebagai untuk memperkokoh persaudaraan PKK, Jambore ini dapat menjadi arena, wahana dan ruang untuk belajar bagi kader PKK dalam rangka meningkatkan wawasan dan pengetahuan dalam menambah keterampilan serta mendorong motivasi untuk melaksanakan tugas pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga. ” Ujar Wagu Sani.

Baca Juga  Kapal Kerinci Sakti Wisata Mulai Rusak, Penegak Hukum Diminta Mengusut Kasus Ini

Ketua TPP PKK Kerinci Nurhayati Asraf saat dikonfirmasi mengapresiasi acara Jambore PKK Provinsi Jambi yang berlangsung semarak ini. “Kita sangat mengapresiasi acara ini dan kabupaten kerinci siap mensukseskan kegiatan yang diperlombakan serta mendukung program yang dicanangkan oleh PKK pemerintah pusat dan provinsi termasuk dalam upaya pencegahan stunting.”Ujarnya.

Sementara itu Ketua TP PKK Provinsi Jambi, Hesnidar Haris dalam sambutannya meminta kepada seluruh ketua dan anggota TP PKK provinsi maupun kabupaten/kota untuk meningkatkan pelayanan masyarakat, terutama menyukseskan program-program prioritas PKK termasuk upaya penanganan stunting.

“TP PKK sebagai mitra pemerintah, penurunan stunting adalah target utama, jangan cuek jika ada anak-anak yang kurang gizi, dan mohon didata secara akurat, dan TP PKK sudah membangun sistem informasi Dasawisma, jika sistem informasi ini telah dilaksanakan maka data PKK adalah yang luar biasa,” pungkasnya.(rco)

Baca Juga  Rocky Candra Minta Menteri KLH Turun Terkait Pembangunan PLTA di Kerinci Banyak Masalah
     

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.