Wawako Azhar Turun ke Lokasi Soal Penanganan
INDOJATIPOS.COM, Sungai Penuh— Untuk penanganan sambah yang jebol di TPA Sementara di Renah Padang Tinggi (RPT) KM12 Puncak Sungaipenuh, Walikota Sungaipenuh Alfin memanggil sejumlah SKPD untuk segera mengatasi sampah tersebut.
“Iya, malam tadi memanggil Sekda, Kadis LH dan kadis PUPR. Minta semuanya turun dan mendampinggi Wawako Pak Azhar turun ke TPA di RPT,”ujar Walikota Alfin kepada indojatipos.com, Sabtu (8/3/2025) mengakui, bahwa ia tadi subuh berangkat ke Jambi untuk menghadiri acara.
Terkait perintah Walikota tersebut, Wawako Azhar Hamzah bersama Kadis LH Wahyu, Kadis PUPR Khalik Munawar pukul 09.00 WIB Sabtu (8/3/2025) bergerak meninjau lokasi TPA.
“Kita bersama Kadis LH,PUPR meninjau TPA. Sampah yang longsor diangkut diatas lagi dan dibuat tanggul penahan. Untuk teknisnya itu Dinas PUPR yang merencanakan,” kata Azhar dilokasi TPA RPT Km12.
Kadis PUPR Khalik Munawar bersama Kadis LH Wahyu berjanji akan saling koordinasi soal penangan sampah yang longsor.
“Hari ini alat berat kita bawa ke TPA, kalau untuk pembuatan tanggul atau beronjong akan kita bentuk tim teknis untuk segera merancang. Dan nanti kita juga akan mengkoordinasi dengan Sekda dan BKAUDA soal anggaran,” kata Alex dihadapan Wawako Azhar.
Sementara itu, Wahyu Kadis LH mengatakan, untuk alat berat LH mengalami kerusakan. Tetapi pihaknya sudah memesan alat ke Komatsu.
Untuk diketahui, dana pemeliharaan alat berat 1 tahun hanya 40 juta. Sementara kebutuhan biaya alat berat setidaknya 100 juta pertahun minimal.
Sedangkan untuk penanganan lalat di TPA, diminta Dinas Kesehatan dan bersama Dinas Pertanian agar saling berkoordinasi untuk penanganan lalat hijau di TPA.(rco)